Pages

Subscribe:

Rabu, 11 Januari 2012

Pelatihan Penyusunan Satuan Acara Perkuliahan (SAP) /Rencana Program dan Kegiatan Pembelajaran Semester (RPKPS) Fakultas Ilmu Komputer UPN “Veteran“ Jakarta

Kurikulum adalah rancangan pembelajaran yang akan diberikan kepada peserta didik agar dapat menentukan hasil pendidikan peserta didik atau mahasiswa sesuai dengan maksud dan tujuan dari sistem pendidikan. Untuk itu evaluasi dan perbaikan terhadap kurikulum sangat diperlukan yang secara prinsip juga dimaksudkan untuk menjawab  kebutuhan regional atau internasional dengan landasan Perpres No. 103 Tahun 2007 tentang Pengesahan Regional convention on Recognition of Studies, Diplomas, and Degrees in Higher Education in Asia and the Pacific. Di dalam Asean and European Meeting (ASEM) dan Konvensi Internasional terkait dengan pengakuan dunia terhadap ijazah dan gelar tentang pengakuan hasil studi sebelumnya atau recognition of prior learning result, rancangan kurikulum yang baik sangat diperlukan untuk menjawab kesenjangan antara dunia pendidikan dengan kualifikasi di dun ia industri.

Sebagai jawaban terhadap permasalahan tersebut, Fakultas Ilmu Komputer UPN “Veteran” Jakarta, melaksanakan kegiatan yang diberi judul “Pelatihan Penyusunan Satuan Acara Perkuliahan (SAP) dan Rencana Program dan Kegiatan Pembelajaran Semester (RPKPS)”. Hadir dalam kesempatan tersebut dosen, Kaprodi dan Dekan Fakultas Ilmu Komputer. Acara dibuka oleh DR. Dwi Nugroho selaku Dekan Fakultas Ilmu Komputer. Selanjutnya dipaparkan Visi dan Misi Universitas, Fakultas dan dilanjutkan dengan Visi Misi Prodi SI Teknik Informatika, SI Sistem Informasi dan D III Manajemen Informasi Fakultas Ilmu Komputer. Dari visi dan misi ini Prodi masing-masing jurusan menerjemahkan ke dalam SAP, RPKPS dan kurikulum yang akan dijalankan, dibantu oleh para dosen pengampuhmata kuliah yang bersangkutan. Acara tersebut dipandu oleh Prof. Dr. Ahmad H.P dan Dr.Ahmad Ridwan dari Universitas Negeri Jakarta selama 2 hari, tanggal 18, 19 November 2011 mulai dari pkl. 8.00 sampai dengan jam 17.00 WIB.

0 komentar:

Posting Komentar